TIDAK ADA PEKERJAAN YANG TIDAK BERESIKO
Selagi nyawa masih di kandung badan, apapun pekerjaannya, selalu ada resiko yg mengiri langkah setiap manusia. Termasuk juga TENAGA MEDIS yg bertugas dalam memerangi COVID 19 saat ini. Yaaa, resiko terpapar Covid 19.
Kendati demikian, Tenaga Medis dapat menghindari resiko tersebut
dengan cara selalu bekerja sesuai dengan Standar Prosedur Operasional (SPO) yang telah ditetapkan. Di samping itu, Pemerintah Indonesia saat ini fokus menyiapkan sarana dan prasana dalam penangangan pandemi global virus corona untuk Tenaga Medis, hal ini merupakan bentuk perhatian pemerintah terhadap Tenaga Medis di Indonesia agar tenaga medis aman dari paparan Covid 19.
Menurut informasi dari Kepala Pusat Kajian Kebijakan Publik Bisnis dan Industri Institut Teknologi Sepuluh November (PKKPBI ITS), Arman Hakim Nasution menyatakan, berdasarkan data yang telah diolah dari Command Centre BUMN diperkirakan puncak pandemi Covid-19 akan terjadi di minggu pertama dan kedua pada Mei 2020, dan masa pandemi Covid 19 akan lebih cepat berakhir bila seluruh lapisan masyarakat kompak memerangi wabah ini dengan cara mematuhi himbauan dan aturan serta kebijakan yang dibuat oleh pemerintah seperti :
@ Rajin mencuci tangan menggunakan sabun dan air yang mengalir.
@ Memperbanyak wastafel portable.
@ Mengikuti aturan untk selalu menjaga jarak/kontak langsung dengan orang lain agar dapat memutus mata rantai penyebaran Covid 19.
@ Menjaga kebersihan, istirahat yang cukup dan menjaga makanan dan minuman yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh.
Jadi...
Jangan ragu dan takut untuk menjadi seorang Tenaga Medis, karna pekerjaan sebagai tenaga medis merupakan pekerjaan yang terhormat dan mulia baik untuk di dunia maupun untuk bekal di akhirat kelak.
###################
Ditunggu pendaftaran adik-adik di STIKBA Jambi maupun secara online pada website : pmb.stikba.ac.id
###################